Jikalau lengan bawahnya, atau betisnya, atau pakaiannya atau sebagian dari anggota tubuhnya menjadi besi, maka sebagai pertanda bahwa umurnya akan berlanjut panjang.
Bermimpi sesungguhnya menjadi hamba sahaya (budak belian) atau seorang tawanan, boleh mengandung ta'bir sesungguhnya dia akan mengalami kesempitan, terhina dan hilang harta bendanya serta dia berada dalam kesusahan, duka cita dan runtuh kejayaan yang ada padanya.
Barang siapa yang bermimpi bahwasanya sebagian dari anggota tubuhnya menjadi gelas (kaca), maka mempunyai ta'bir bahwa umurnya tidak dapat berlanjut panjang.
Apabila bermimpi meminjam atau meminjamkan sesuatu, maka sebagai ta'birnya ialah : ada sebagian kemanfa'atan yang tidak mungkin dapat dielak atau ditariknya.
Bermimpi melihat minyak kasturi mengandung ta'bir suka cita dan riang gembira. Bau semerbak dari kayu gaharu, mengandung ta'bir tentang sesuatu sebutan yang baik dari orang lain.
Bermimpi sesungguhnya menjadi hamba sahaya (budak belian) atau seorang tawanan, boleh mengandung ta'bir sesungguhnya dia akan mengalami kesempitan, terhina dan hilang harta bendanya serta dia berada dalam kesusahan, duka cita dan runtuh kejayaan yang ada padanya.
Barang siapa yang bermimpi bahwasanya sebagian dari anggota tubuhnya menjadi gelas (kaca), maka mempunyai ta'bir bahwa umurnya tidak dapat berlanjut panjang.
Apabila bermimpi meminjam atau meminjamkan sesuatu, maka sebagai ta'birnya ialah : ada sebagian kemanfa'atan yang tidak mungkin dapat dielak atau ditariknya.
Menjual hamba sahaya dapat mengandung ta'bir bahwa dia telah keluar dari kesusahan dan duka cita. Sedangkan bermimpi membeli hamba sahaya mengandung ta'bir sebaliknya. Dan membeli hamba sahaya wanita ta'birnya lebih baik dari pada menjualnya.
Bermimpi melihat minyak kasturi mengandung ta'bir suka cita dan riang gembira. Bau semerbak dari kayu gaharu, mengandung ta'bir tentang sesuatu sebutan yang baik dari orang lain.
Sedemikian pulalah, apabila dia bermimpi melihat dupa yang berbau segar juga mengandung ta'bir tentang sesuatu yang terpuji oleh khalayak ramai.
Minyak Za'faran mengandung ta'bir harta halal yang terhimpun. Akan tetapi jika dia mencelup dengannya menunjukkan ta'bir bahwa dia akan menderita sakit. Sedemikian itu pulalah ta'birnya, apabila dia mencelup dengan pencelup berwarna kuning.
Bermimpi tentang kemenyan putih mengandung ta'bir tentang ilmu fiqih yang dituntut dari orang lelaki yang senantiasa bertambah-tambah selalu kebajikannya. Sedangkan bermimpi tentang manisan madu boleh mengandung ta'bir tentang harta benda yang terhimpun, dan kadang-kadang menunjukkan ta'bir tentang harta waris.
Maka setiap makanan yang dikeraskan dengan madu atau manisan mempunyai takwil tentang harta dan rezeki yang halal. Dan jika manisan dikeraskan dengan tangannya, maka mengandung ta'bir tentang suatu kelapangan sesudah mengalami kesusahan dan penderitaan. Dan apabila manisan itu tidak ditangani sendiri, dan bahkan ditangani oleh orang lain, maka bermakna dia akan mendapat ghonimah dan harta waris serta penghasilan lainnya.
Madu menunjukkan takwil tentang ilmu dan AI-Qur' an.
Meragi (tepung beruli atau lainnya), atau mencampur sesuatu dengan lainnya menunjukkan takwil tentang obat (kesembuhan) dari semua penyakit. Dan gula beserta manisannva mempunyai makna tentang dinar dan dirham, Apabila dia bermimpi tentang gula atau manisannya itu mengandung ta'bir tentang ucapan manis lagi pula yang menyenangkan hati.
OBAT-OBATAN
Bermimpi mempergunakan obat dan meminumnya menunjukkan ta'bir tentang kesehatan, keselamatan obat dan berkah.
0 komentar:
Posting Komentar