1. Program Kerja Ajang Kajian Muslimah Matematika (AKUSTIK)
  Diskripsi Kegiatan Pengkajian dan diskusi masalah keislaman dan kemuslimahan dengan mendatangkan pembicara
  Jenis Kegiatan Terjadwal
  Tujuan Kegiatan

- Menyediakan sarana diskusi masalah keislaman serta kemuslimahan.

- Meningkatkan pengetahuan dan pemahaman keislaman.

-   Meningkatkan Ukhuwah.

  Sasaran Muslimah Matematika ITS
  Waktu dan Tempat Jum’at, 11.00 – 12.45 dan Ruang kuliah/ mushalla MIPA
  Biaya Rp. 80.000,-
  Sumber Dana Kas Departemen Keputrian
  Paremeter Keberhasilan

- Terlaksana minimal 10 kali dalam satu kepengurusan

  Penanggung jawab Labibah Rochmatika & Ngatini

 

 

2. Program Kerja Klub Muslimah Kreatif (KMK)
  Diskripsi Kegiatan Pelatihan untuk menambah skill di bidang keakhwatan seperti merajut,design,kerajinan monte dll.
  Jenis Kegiatan Terjadwal
  Tujuan Kegiatan

Menggali potensi muslimah dan mencetak muslimah kreatif-inovatif serta sebagai sarana untuk mempererat tali silaturahmi antar muslimah matematika

  Sasaran Muslimah Matematika ITS
  Waktu dan Tempat Jum’at jam 11.00-12.45 di minggu ke-3 setiap 2 bulan sekali dan ruang kuliah/musholla MIPA/plasa matematika.
  Biaya Rp. 100.000,-
  Sumber Dana Proposal, Kas departemen/IM & donatur
  Paremeter Keberhasilan

-Terlaksana 5 kali dalam satu kepengurusan

  Penanggung jawab

Oktober : Nuriyatin

Desember : Wahyuni Ningsih

Februari : Ika Novitasari

April : Meiyasa Anggraini

Juni : Nining Iswahyuni

 

 

3. Program Kerja Muslimah Mathematics in Road (MUSAMMIR)
  Diskripsi Kegiatan Kunjungan Keputrian IM ke acara kajian keputrian jurusan lain/lembaga dalam lingkup institut
  Jenis Kegiatan Kondisional
  Tujuan Kegiatan

- Menjalin ukhuwah islamiyah dengan elemen keputrian di luar IM, dalam lingkup institut

- Ajang studi banding sebagai pembelajaran dan wacana guna optimalisasi kinerja Departemen Keputrian IM

  Sasaran Muslimah Matematika ITS
  Waktu dan Tempat Jum’at jam 11.00-12.45 pada minggu ke-3 setiap 2 bulan sekali
  Biaya -
  Sumber Dana -
  Paremeter Keberhasilan

- Terlaksana 5 kali dalam satu kepengurusan

  Penanggung jawab Latifatul Machbubah & Diah Ayu Erniasanti

 

 

4. Program Kerja FRESH ‘n’ FUN (F2)
  Diskripsi Kegiatan Refreshing (nonton bareng + rujakan)
  Jenis Kegiatan Terjadwal
  Tujuan Kegiatan

- Mempererat ukhuwah antar muslimah matematika

- Memperluas pengetahuan melalui film

- Menggali potensi dan memberdayakan SDM

  Sasaran Muslimah Matematika ITS
  Waktu dan Tempat Jum’at jam 11.00-12.45, minggu ke-5 pada bulan September 2011 & Maret 2012
  Biaya Rp. 70.000,-
  Sumber Dana Proposal, Kas departemen/IM & donatur
  Paremeter Keberhasilan

- Terlaksana 2 kali dalam satu kepengurusan

  Penanggung jawab Nining Iswahyuni & Diah Ayu Erniasanti

 

 

5. Program Kerja MUSLIMAH CAMP (MC)
  Diskripsi Kegiatan Tadabur alam ke tempat tempat wisata di surabaya maupun diluar surabaya atau di tempat-tempat terbuka yang memungkinkan untuk diadakan camp.
  Jenis Kegiatan Kondisional
  Tujuan Kegiatan

- Mendalami ilmu Allah melalui alam sekitar

- Mempererat silaturahmi antar muslimah matematika

- Refresh dari kegiatan sehari-hari

  Sasaran Muslimah Matematika ITS
  Waktu dan Tempat Pada bulan Desember & Juni dan tempat-tempat wisata disurabaya maupun diluar Surabaya atau ditempat-tempat terbuka yang memungkinkan untuk diadakan camp
  Biaya Rp. 200.000,-
  Sumber Dana Proposal, Kas departemen/IM & donatur
  Paremeter Keberhasilan

Terlaksana 2 kali dalam satu kepengurusan

  Penanggung jawab Meiyasa Anggraini & Ngatini

 

6. Program Kerja DERING QIYAMUL LAIL (DERING QL)
  Diskripsi Kegiatan Mengingatkan pengurus akhwat IM untuk melaksanakan shalat qiyamul lail melalui telphone (misscall)
  Jenis Kegiatan Kontinu
  Tujuan Kegiatan

- Agar para pengurus akhwat IM tergerak untuk shalat qiyamul lail

- Meningkatkan kualitas pengurus akhwat IM

  Sasaran Pengurus akhwat IM
  Waktu dan Tempat 2 minggu sekali/ kondisional
  Biaya -
  Sumber Dana -
  Paremeter Keberhasilan

Terlaksana secara kontinu setiap 1 minggu 2kali

  Penanggung jawab

Departemen Tablighul Islam : Ika Novitasari

Departemen Keputrian: Wihdatul Ummah

Departemen Kaderisasi : Ngatini

Departemen Humas : Labibah Rochmatika

Departemen Danus : Meiyasa Anggraini

 

 

7. Program Kerja MUSLIMAH MESSAGE (M2)
  Diskripsi Kegiatan Mengirimkan SMS yang berisi tentang taujih,info-info dan kesehatan kemuslimahan
  Jenis Kegiatan Kontinu
  Tujuan Kegiatan

-Menambah wawasan keislaman tentang kemuslimahan

- Para pengurus akhwat mendapatkan info-info tentang kemuslimahan (seminar,pelatihan,kajian dll)

- Menambah wawasan tentang kesehatan kewanitaan

  Sasaran Pengurus akhwat IM
  Waktu dan Tempat 1 minggu sekali setiap hari kamis
  Biaya -
  Sumber Dana -
  Paremeter Keberhasilan

Terlaksana kontinu setiap 1 minggu sekali

  Penanggung jawab

Departemen Tablighul Islam : Nuriyatin

Departemen Keputrian : Wihdatul Ummah

Departemen Kaderisasi : Latifatul Machbubah

Departemen Humas : Nining Iswahyuni

Departemen Danus : Wahyuni Ningsih

 

8. Program Kerja SEMARAK MUSLIMAH MIPA (SEMUSIM)
  Diskripsi Kegiatan Kegiatan kemuslimahan yang berupa seminar, bedah buku, bazar, bagi-bagi jilbab dll.
  Jenis Kegiatan Kondisional menyesuaikan dengan jurusan lain
  Tujuan Kegiatan

Mempererat ukhuwah antar muslimah MIPA

  Sasaran Muslimah se-MIPA ITS
  Waktu dan Tempat Kondisional
  Biaya Rp. 1.000.000
  Sumber Dana Proposal, Kas departemen/IM & donator
  Paremeter Keberhasilan

Terlaksana 1 kali dalam satu kepengurusan

  Penanggung jawab Wihdatul Ummah & Wahyuni Ningsih

 

 

9. Program Kerja KAJIAN MIPA KHUSUS MUSLIMAH (KAMILAH)
  Diskripsi Kegiatan Kajian muslimah se-MIPA dengan sistem rolling jurusan di Fakultas MIPA
  Jenis Kegiatan Kontinu
  Tujuan Kegiatan

-Mempererat ukhuwah antar muslimah MIPA

-Menambah wawasan tentang keislaman

  Sasaran Muslimah se-MIPA
  Waktu dan Tempat Jum’at jam 11.00-12.45 setiap minggu pertama dan bergilir tiap jurusan
  Biaya Rp.100.000,-
  Sumber Dana Proposal, Kas departemen/IM & donator
  Paremeter Keberhasilan

Terlaksana 10kali dalam 1 kepengurusan

  Penanggung jawab Wihadul Ummah & Ika Novitasari

4 komentar:

  1. mbak postingannya sangat bermanfaat ... terimakasih :)

    BalasHapus
    Balasan
    1. Assalamualaikum senang sekali saya bisa menulis dan berbagi kepada teman-teman disini. barangkali ada teman-teman yang sedang kesulitan masalah keuangan. Beberapa waktu yang lalu perusaan percetakan saya dirundung hutang yang cukup besar. Hal itu di akibatkan melonjaknya harga kertas dan tenaga upah yang harus saya bayar kepada para karyawan saya. Sementara itu beberapa tender yang nilainya cukup besar gagal saya menangkan. Akibatnya saya harus menjaminkan mobil saya saya untuk meminjam hutang dari bank. Namun hal itu belum cukup menutup devisit perusaan. Bahkan pada akhirnya rumah beserta isinya sempat saya jaminkan pula untuk menutup semua beban hutang yang sedang dilanda perusaan. Masalah yang begitu berat bukan mendapat support dari istri justru malah membuat saya bersedih bahkan sikapnya sesekali menunjukan rasa kecewa. Hal itu di sebabkan semua perhiasan yang sempat saya hadiahkan padanya turut saya gadikan. Disaat itulah saya sempat membaca beberapa situs yang bercerita tentang solusi pesugihan putih tanpa tumbal dan akhirnya saya bertemu dengan Kyai Sukmo Joyo. Kata pak Kyai pesugihan yang cocok untuk saya adalah pesugihan penarikan uang gaib 5milyar dengan tumbal hewan. Tanpa pikir panjang semua petunjuk pak.kyai saya ikuti dan hanya 1 hari. Alhamdulilah akhirnya 5M yang saya minta benar benar ada di tangan saya. Perlahan hutang-hutang saya mulai saya lunasi. Perhiasan istri saya yang sempat saya gadaikan kini saya ganti dengan yang lebih bagus dan lebih mahal harganya. Dan yang paling penting bisnis keluarga yang saya warisi tidak jadi koleps. Jika ingin seperti saya. Saya menyarankan untuk menghubungi kyai sukmo joyo di 0823.9998.5954 situsnya www.sukmo-joyo.blogspot.co.id agar di berikan arahan

      Hapus
  2. Assalamu'alaiku ukhti, ana izin menjadi proker-proker tsb sebagai referensi untuk program kerja remaja islam di daerah ana ya.
    jazakillah khoir :)

    BalasHapus

Agenda Harian

Semoga kita senantiasa terpacu untuk mengukir prestasi amal yang akan memperberat timbangan kebaikan di yaumil akhir, berikut rangkaian yang bisa dilakukan

1. Agenda pada sepertiga malam akhir

a. Menunaikan shalat tahajjud dengan memanjangkan waktu pada saat ruku’ dan sujud di dalamnya,

b. Menunaikan shalat witir

c. Duduk untuk berdoa dan memohon ampun kepada Allah hingga azan subuh

Rasulullah saw bersabda:

يَنْزِلُ رَبُّنَا تَبَارَكَ وَتَعَالَى كُلَّ لَيْلَةٍ إِلَى السَّمَاءِ الدُّنْيَا حِينَ يَبْقَى ثُلُثُ اللَّيْلِ الْآخِرُ فَيَقُولُ مَنْ يَدْعُونِي فَأَسْتَجِيبَ لَهُ مَنْ يَسْأَلُنِي فَأُعْطِيَهُ مَنْ يَسْتَغْفِرُنِي فَأَغْفِرَ لَهُ

“Sesungguhnya Allah SWT selalu turun pada setiap malam menuju langit dunia saat 1/3 malam terakhir, dan Dia berkata: “Barangsiapa yang berdoa kepada-Ku maka akan Aku kabulkan, dan barangsiapa yang meminta kepada-Ku maka akan Aku berikan, dan barangsiapa yang memohon ampun kepada-Ku maka akan Aku ampuni”. (HR. Bukhari Muslim)


2. Agenda Setelah Terbit Fajar

a. Menjawab seruan azan untuk shalat subuh

” الَّلهُمَّ رَبَّ هَذِهِ الدَّعْوَةِ التَّامَّةِ وَالصَّلاَةِ الْقَائِمَةِ آتِ مُحَمَّدًا الْوَسِيْلَةَ وَالْفَضِيْلَةَ وَابْعَثْهُ مَقَامًا مَحْمُوْدًا الَّذِي وَعَدْتَهُ “

“Ya Allah, Tuhan pemilik seruan yang sempurna ini, shalat yang telah dikumandangkan, berikanlah kepada Nabi Muhammad wasilah dan karunia, dan bangkitkanlah dia pada tempat yang terpuji seperti yang telah Engkau janjikan. (Ditashih oleh Al-Albani)

b. Menunaikan shalat sunnah fajar di rumah dua rakaat

Rasulullah saw bersabda:

رَكْعَتَا الْفَجْرِ خَيْرٌ مِنَ الدُّنْيَا وَمَا فِيْهَا

“Dua rakaat sunnah fajar lebih baik dari dunia dan segala isinya”. (Muslim)

وَ قَدْ قَرَأَ النَّبِيُّ صَلىَّ اللهُ عَلَيْهِ وَ سَلَّمَ فِي رَكْعَتَي الْفَجْرِ قُلْ يَا أَيُّهَا الْكَافِرُوْنَ وَقُلْ هُوَ اللهُ أَحَدَ

“Nabi saw pada dua rakaat sunnah fajar membaca surat “Qul ya ayyuhal kafirun” dan “Qul huwallahu ahad”.

c. Menunaikan shalat subuh berjamaah di masjid –khususnya- bagi laki-laki.

Rasulullah saw bersabda:

وَلَوْ يَعْلَمُوْنَ مَا فِي الْعَتْمَةِ وَالصُّبْحِ لأَتَوْهُمَا وَلَوْ حَبْوًا

“Sekiranya manusia tahu apa yang ada dalam kegelapan dan subuh maka mereka akan mendatanginya walau dalam keadaan tergopoh-gopoh” (Muttafaqun alaih)

بَشِّرِ الْمَشَّائِيْنَ فِي الظّلَمِ إِلَى الْمَسَاجِدِ بِالنُّوْرِ التَّامِّ يَوْمَ الْقِيَامَةِ

“Berikanlah kabar gembira kepada para pejalan di kegelapan menuju masjid dengan cahaya yang sempurna pada hari kiamat”. (Tirmidzi dan ibnu Majah)

d. Menyibukkan diri dengan doa, dzikir atau tilawah Al-Quran hingga waktu iqamat shalat

Rasulullah saw bersabda:

الدُّعَاءُ لاَ يُرَدُّ بَيْنَ الأَذَانِ وَالإِقَامَةِ

“Doa antara adzan dan iqamat tidak akan ditolak” (Ahmad dan Tirmidzi dan Abu Daud)

e. Duduk di masjid bagi laki-laki /mushalla bagi wanita untuk berdzikir dan membaca dzikir waktu pagi

Dalam hadits nabi disebutkan:

كَانَ النَّبِيُّ صَلىَّ اللهُ عَلَيْهِ وَسَلَّمَ : ” إَذَا صَلَّى الْفَجْرَ تَرَبَّعَ فِي مَجْلِسِهِ حَتَّى تَطْلُعَ الشَّمْسُ الْحَسَنَاءُ

” Nabi saw jika selesai shalat fajar duduk di tempat duduknya hingga terbit matahari yang ke kuning-kuningan”. (Muslim)

Agenda prioritas

Membaca Al-Quran.

Allah SWT berfirman:

“Sesungguhnya waktu fajar itu disaksikan (malaikat). (Al-Isra : 78) Dan memiliki komitmen sesuai kemampuannya untuk selalu:

- Membaca ½ hizb dari Al-Quran untuk mendapatkan khatam Al-Quran sebanyak 1 kali

- Membaca 1 hizb dari Al-Quran untuk mendapatkan khatam Al-Quran sebanyak 2 kali

- Bagi yang mampu menambah lebih banyak dari itu semua, maka akan menuai kebaikan berlimpah insya Allah.

3. Menunaikan shalat Dhuha walau hanya dua rakaat

Rasulullah saw bersabda:

يُصْبِحُ عَلَى كُلِّ سُلَامَى مِنْ أَحَدِكُمْ صَدَقَةٌ فَكُلُّ تَسْبِيحَةٍ صَدَقَةٌ وَكُلُّ تَحْمِيدَةٍ صَدَقَةٌ وَكُلُّ تَهْلِيلَةٍ صَدَقَةٌ وَكُلُّ تَكْبِيرَةٍ صَدَقَةٌ وَأَمْرٌ بِالْمَعْرُوفِ صَدَقَةٌ وَنَهْيٌ عَنْ الْمُنْكَرِ صَدَقَةٌ وَيُجْزِئُ مِنْ ذَلِكَ رَكْعَتَانِ يَرْكَعُهُمَا مِنْ الضُّحَى

“Setiap ruas tulang tubuh manusia wajib dikeluarkan sedekahnya, setiap hari ketika matahari terbit. Mendamaikan antara dua orang yang berselisih adalah sedekah, menolong orang dengan membantunya menaiki kendaraan atau mengangkat kan barang ke atas kendaraannya adalah sedekah, kata-kata yang baik adalah sedekah, tiap-tiap langkahmu untuk mengerjakan shalat adalah sedekah, dan membersihkan rintangan dari jalan adalah sedekah”. (Bukhari dan Muslim)

4. Berangkat kerja atau belajar dengan berharap karena Allah

Rasulullah saw bersabda:

مَا أَكَلَ أَحَدٌ طَعَامًا خَيْرًا مِنْ أَنْ يَأْكُلَ مِنْ عَمِلِ يَدِهِ، وَكَانَ دَاوُدُ لا يَأْكُلُ إِلا مِنْ عَمِلِ يَدِهِ

“Tidaklah seseorang memakan makanan, lebih baik dari yang didapat oleh tangannya sendiri, dan bahwa nabi Daud makan dari hasil tangannya sendiri”. (Bukhari)

Dalam hadits lainnya nabi juga bersabda:

مَنْ سَلَكَ طَرِيقًا يَلْتَمِسُ فِيهِ عِلْمًا سَهَّلَ اللَّهُ لَهُ طَرِيقًا إِلَى الْجَنَّةِ

“Barangsiapa yang berjalan dalam rangka mencari ilmu, maka Allah akan memudahkan baginya jalan menuju surga”. (Muslim)

d. Menyibukkan diri dengan dzikir sepanjang hari

Allah berfirman :

أَلَا بِذِكْرِ اللَّهِ تَطْمَئِنُّ الْقُلُوبُ

“Ketahuilah dengan berdzikir kepada Allah maka hati akan menjadi tenang” (Ra’ad : 28)

Rasulullah saw bersabda:

أَحَبُّ الأَعْمَالِ إِلَى اللهَ أَنْ تَمُوْتَ ولسانُك رَطْبٌ من ذِكْرِ الله

“Sebaik-baik perbuatan kepada Allah adalah saat engkau mati sementara lidahmu basah dari berdzikir kepada Allah” (Thabrani dan Ibnu Hibban) .

5. Agenda saat shalat Zhuhur

a. Menjawab azan untuk shalat Zhuhur, lalu menunaikan shalat Zhuhur berjamaah di Masjid khususnya bagi laki-laki

b. Menunaikan sunnah rawatib sebelum Zhuhur 4 rakaat dan 2 rakaat setelah Zhuhur

Rasulullah saw bersabda:

مَنْ صَلَّى اثْنَتَيْ عَشْرَةَ رَكْعَةً فِي يَوْمٍ وَلَيْلَةٍ بُنِيَ لَهُ بِهِنَّ بَيْتٌ فِي الْجَنَّةِ

“Barangsiapa yang shalat 12 rakaat pada siang dan malam hari maka Allah akan membangunkan baginya dengannya rumah di surga”. (Muslim).

6. Agenda saat dan setelah shalat Ashar

a. Menjawab azan untuk shalat Ashar, kemudian dilanjutkan dengan menunaikan shalat Ashar secara berjamaah di masjid

b. Mendengarkan nasihat di masjid (jika ada)

Rasulullah saw bersabda:

مَنْ غَدَا إِلَى الْمَسْجِدِ لا يُرِيدُ إِلا أَنْ يَتَعَلَّمَ خَيْرًا أَوْ يَعْلَمَهُ، كَانَ لَهُ كَأَجْرِ حَاجٍّ تَامًّا حِجَّتُهُ

“Barangsiapa yang pergi ke masjid tidak menginginkan yang lain kecuali belajar kebaikan atau mengajarkannya, maka baginya ganjaran haji secara sempurna”. (Thabrani – hasan shahih)

c. Istirahat sejenak dengan niat yang karena Allah

Rasulullah saw bersabda:

وَإِنَّ لِبَدَنِكَ عَلَيْكَ حَقٌّ

“Sesungguhnya bagi setiap tubuh atasmu ada haknya”.

Agenda prioritas:

Membaca Al-Quran dan berkomitmen semampunya untuk:

- Membaca ½ hizb dari Al-Quran untuk mendapatkan khatam Al-Quran sebanyak 1 kali

- Membaca 1 hizb dari Al-Quran untuk mendapatkan khatam Al-Quran sebanyak 2 kali

- Bagi yang mampu menambah sesuai kemampuan, maka akan menuai kebaikan yang berlimpah insya Allah.

7. Agenda sebelum Maghrib

a. Memperhatikan urusan rumah tangga – melakukan mudzakarah – Menghafal Al-Quran

b. Mendengarkan ceramah, nasihat, khutbah, untaian hikmah atau dakwah melalui media

c. Menyibukkan diri dengan doa

Rasulullah saw bersabda:

الدُّعَاءُ هُوَ الْعِبَادَةُ

“Doa adalah ibadah”

8. Agenda setelah terbenam matahari

a. Menjawab azan untuk shalat Maghrib

b. Menunaikan shalat Maghrib secara berjamaah di masjid (khususnya bagi laki-laki)

c. Menunaikan shalat sunnah rawatib setelah Maghrib – 2 rakaat

d. Membaca dzikir sore

e. Mempersiapkan diri untuk shalat Isya lalu melangkahkan kaki menuju masjid

Rasulullah saw bersabda:

مَنْ تَطَهَّرَ فِي بَيْتِهِ ثُمَّ مَشَى إِلَى بَيْتٍ مِنْ بُيُوتِ اللَّهِ لِيَقْضِيَ فَرِيضَةً مِنْ فَرَائِضِ اللَّهِ كَانَتْ خَطْوَتَاهُ إِحْدَاهُمَا تَحُطُّ خَطِيئَةً وَالْأُخْرَى تَرْفَعُ دَرَجَةً

“Barangsiapa yang bersuci/berwudhu kemudian berjalan menuju salah satu dari rumah-rumah Allah untuk menunaikan salah satu kewajiban dari kewajiban Allah, maka langkah-langkahnya akan menggugurkan kesalahan dan yang lainnya mengangkat derajatnya”. (Muslim)

9. Agenda pada waktu shalat Isya

a. Menjawab azan untuk shalat Isya kemudian menunaikan shalat Isya secara jamaah di masjid

b. Menunaikan shalat sunnah rawatib setelah Isya – 2 rakaat

c. Duduk bersama keluarga/melakukan silaturahim

d. Mendengarkan ceramah, nasihat dan untaian hikmah di Masjid

e. Dakwah melalui media atau lainnya

f. Melakukan mudzakarah

g. Menghafal Al-Quran

Agenda prioritas

Membaca Al-Quran dengan berkomitmen sesuai dengan kemampuannya untuk:

- Membaca ½ hizb dari Al-Quran untuk mendapatkan khatam Al-Quran sebanyak 1 kali

- Membaca 1 hizb dari Al-Quran untuk mendapatkan khatam Al-Quran sebanyak 2 kali

- Bagi yang mampu menambah sesuai kemampuan bacaan maka telah menuai kebaikan berlimpah insya Allah.


Apa yang kita jelaskan di sini merupakan contoh, sehingga tidak harus sama persis dengan yang kami sampaikan, kondisional tergantung masing-masing individu. Semoga ikhtiar ini bisa memandu kita untuk optimalisasi ibadah insya Allah. Allahu a’lam

Jazaakillah

Sedikit revisi dari : http://www.al-ikhwan.net/agenda-harian-ramadhan-menuju-bahagia-di-bulan-ramadhan-2989/

Isi Blog

Popular Posts

Diberdayakan oleh Blogger.